Site icon Tanah Airku

Bentuk Pulau Papua yang Seperti Kepala Burung, Kaya Minyak Bumi

Jakarta

Papua adalah pulau yang unik. Bentuknya seperti seekor burung. Jika tanpa menyertakan Papua Nugini, bentuknya seperti kepala burung. Betul tidak?

Dalam beberapa artikel ilmiah menyebutkan wilayah bagian barat Pulau Papua dinamakan Kepala Burung. Wilayah ini sangat luas. Jika diperhatikan di peta seolah-olah terpisah dengan Papua.

Diberi nama Kepala Burung, karena jika dilihat sepintas di peta, bentuk Pulau Nugini yang meliputi Papua dan Papua Nugini (PNG) menyerupai bentuk burung yang sedang duduk dengan kaki terlipat.

Bagian kepala meliputi Sorong hingga Pegunungan Arfak, Manokwari, Papua Barat. Sedangkan bagian badan berada di wilayah perbatasan Kota Jayapura dan Vanimo, Papua Nugini.

Untuk bagian lehernya berada di antara Teluk Bintuni dan Teluk Wondama. Lalu bagian ekornya terletak di Port Moresby, Papua Nugini. Adapun bagian kaki berada di Merauke.

Daerah Kepala Burung Papua terkenal menyimpan cadangan gas alam yang sangat besar. Sebagian daerah Kepala Burung juga dikenal sebagai penghasil minyak bumi.

Selain itu, Kepala Burung juga memiliki pesona bawah air yang sangat luar biasa, hal ini terlihat jelas di perairan sekitar Kepulauan Raja Ampat.

Selain itu, salah satu serangga cantik dan khas Kepala Burung yaitu kupu-kupu sayap burung (Ornithoptera rothschildi) yang tidak bisa kita jumpai di daerah lainnya.

Pulau Papua juga memiliki banyak keunikan. Di sini, babi sangat dihargai. Babi selain bisa dikonsumsi, bisa juga digunakan untuk membajak lahan, menggantikan peran sapi, kerbau, bahkan traktor.

Babi adalah kekayaan yang bernilai sangat tinggi di Papua. Babi merupakan tabungan, sekaligus harta yang bisa menyelesaikan berbagai persoalan adat.


Artikel ini dibuat oleh Hari Suroto dari Balai Arkeologi Papua dan diubah seperlunya oleh redaksi.

Simak Video “Bappenas Dorong Pendekatan Kultural Atasi Gap Persepsi di Papua
[Gambas:Video 20detik]
(wsw/fem)

Exit mobile version