Site icon Tanah Airku

6 Tips Menghindari Malaria, Ini Obat Tradisional Orang Papua

JakartaMalaria hingga saat ini masih menjadi wabah di Papua. Sehingga, hal ini menjadi salah satu pertimbangan traveler yang akan berkunjung ke sana.Seperti diketahui, Papua sangat mengandalkan destinasi wisata alam. Traveler biasanya melakukan trekking utnuk melihat burung cendrawasih atau wisata bahari pulau-pulau karang yang indah di Raja Ampat.

Salah satu pencegahan malaria dapat dilakukan secara tradisional. Lalu, orang-orang Papua biasanya akan meminum air rebusan daun pepaya.

Berikut tips bagi traveler yang akan berkunjung ke Papua agar terhindar dari malaria:

1. Selalu menjaga daya tahan tubuh yaitu dengan mengkonsumsi makanan dan minuman bergizi secara teratur, jangan biarkan perut kosong

2. Bagi traveler yang akan trekking, dianjurkan memakai pakaian dengan lengan panjang atau celana panjang. Terutama saat dini hari atau sore menjelang malam, pakailah saat nyamuk sedang aktif

3. Menyemprotkan atau memasang obat nyamuk dan mengoleskan losion anti nyamuk

4. Mengenakan selimut atau kelambu saat tidur untuk mencegah nyamuk menggigit

5. Biasanya, ketika bermalam di hutan atau beraktivitas di dalam hutan, orang Papua akan membuat perapian. Asap dapat mengusir nyamuk

6. Jika beristirahat atau bermalam di hutan, jauhi daerah rawa, kubangan air atau daerah yang lembab untuk menghindari malaria.

Selain hal di atas, untuk berjaga-jaga traveler bisa meminum obat anti malaria. Biasanya, traveler harus meminum dua atau sehari sebelum perjalanan ke Papua.

Artikel ini dibuat oleh Hari Suroto dari Balai Arkeologi Papua dan diubah seperlunya oleh redaksi.

(msl/msl)

Exit mobile version