SORONG – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto melantik DPD Golkar Papua Barat periode 2020-2025.
Pelantikan yang semula dijadwalkan Juli tahun lalu di Manokwari, Papua Barat, terpaksa ditunda karena pandemi Covid19.
Pelantikan berlangsung pada Kamis (2 September 2021) di kota Sorong.
Menang di atas target nasional
Ketum DPP Golkar Airlangga Hartarto mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus DPD Partai Golkar di Provinsi Papua Barat.
Ia juga memuji kerja partai dalam Pilkada Papua Barat yang disebut-sebut telah mencapai angka di atas target nasional.
“Saya juga menghargai bahwa Papua Barat menang dengan diatas target nasional dalam pemilihan kemarin. Dari target 60%, Papua Barat memenangkan 66,3%, dan perlu dicatat bahwa Papua Barat juga memenangkan pemilihan legislatif oleh Partai Golkar wajib hukumnya menang dan terus menang,” kata Airlangga Hartarto, Kamis malam (2 September 2021).
Di hadapan ratusan kader partai Golkar Airlagga pun mempertanyakan kesiapan mereka.
“Untuk pengurus yag baru dilantik apakah Anda siap memenangkan Partai Golkar, memenangkan pemilihan legislatif, memenangkan pemilihan presiden?” – tanya Airlangga.
Sementara Ketua DPD Lambert Jitmau dari Partai Golkar Papua Barat, yang terpilih Maret lalu, berjanji bahwa Partai Golkar akan tetap memberikan kesejukan kepada rakyat Papua Barat.
“Kerja sama antar partai Golkar tidak perlu diragukan lagi, kita tetap kuat. Kami akan memenangkan yang terbaik untuk Partai Golkar di Pilpres 2024,” katanya.