Site icon Tanah Airku

Anggrek Hitam Papua, Si Cantik yang Langka

Anggrek Hitam Papua, Si Cantik yang Langka

Anggrek Hitam Papua, Si Cantik yang Langka

Bangunpapua.com – Papua merupakan wilayah di Indonesia yang keragaman hayatinya paling kompleks dan kaya. Kita patut bersyukur dan bangga, bahwa negeri kita Indonesia kaya akan flora yang luar biasa. Ini adalah negara dengan keragaman dan kekayaan alam. Salah satunya adalah keanekaragaman bunga anggrek.

Anggrek Indonesia terkenal hingga ke seluruh dunia. Salah satu yang paling terkenal di Indonesia adalah anggrek hitam (Coelogyne pandurata). Anggrek hitam Kalimantan sudah lama dikenal dunia, namun ternyata ada lagi anggrek hitam yang cantik dan tak kalah langka di Indonesia yaitu anggrek hitam Papua.

Anggrek hitam hanya dapat ditemukan di Provinsi Kalimantan Timur dan Papua. Tentu saja ada perbedaan yang cukup signifikan di antara keduanya, meski sama-sama berwarna hitam.

Yuk, mari kita lihat perbedaan bunga anggrek hitam Kalimantan dengan bunga anggrek Papua

Anggrek hitam Kalimantan

Anggrek Hitam Kalimantan. Sumber : Google

Anggrek hitam Kalimantan memiliki helai bunga yang dihiasi warna hijau, dan ada pula yang warna bunganya hitam pekat secara keseluruhan.

Baca juga : Flora dan Fauna Kekayaan Alam Papua, Simak Yuk!

Anggrek Hitam Papua

Anggrek Hitam Papua. Sumber : Google

Sementara anggrek hitam Papua ada putik bunga berwarna cerah, kadang merah, ungu, dan putih. Kelopak bunganya baik bagian luar maupun dalamnya berwarna hitam pekat secara merata. Perpaduan warna ini menghasilkan warna yang elegan dan indah.

Dengan melihat anggrek hitam, dapat memberikann kesan tersendiri. Anggun, elegan, dan kuat. Aroma bunga anggrek hitam pun unik.

Anggrek Papua dikenal tumbuhan endemik di Papua dan diyakini tidak dapat ditemukan di tempat lain. Ditambah lagi, anggrek hitam Papua ini sangat sulit untuk dibudidayakan.

Agar dapat menghasilkan bibit, ia harus ditempatkan dalam kondisi dan lingkungan seperti habitat aslinya. Jauh di pedalaman hutan Papua. Walaupun sudah ditempatkan sedemikian rupa seperti habitat aslinya, kemungkinan tingkat keberhasilannya hanya 20-30 % saja.

Memang, anggrek berwarna hitam bukan hanya Anggrek Papua. Namun, keistimewaan anggrek Papua memang tidak ada duanya. Jenis anggrek hitam merupakan satu-satunya di dunia, dengan ciri khas yang berbeda.

Indonesia harus melindungi dan melestarikan kekayaan alam di tanah Papua ini.

Baca juga : Keunikan Hutan Adat Perempuan di Papua

Exit mobile version