Site icon Tanah Airku

Gedung PYCH di Papua Siap Diresmikan Presiden Jokowi

Gedung PYCH di Papua Siap Diresmikan Presiden Jokowi

Gedung PYCH di Papua Siap Diresmikan Presiden Jokowi

BANGUNPAPUA.COM – Progres pembangunan Gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH) sudah mencapai 99,95 persen. Gedung tersebut akan segera diresmikan oleh Presiden Joko Widodo.

Jelang serah terima gedung dari Kementerian PUPR kepada BIN (Badan Intelijen Negara) sebagai pengelola PYCH, Deputi IV Bidang Intelijen Ekonomi BIN, Made Kartikajaya melakukan peninjauan, Selasa (20/12).

Di gedung ini, pemuda-pemuda Papua akan melakukan kegiatan berbagai program untuk memajukan kesejahteraan masyarakat Papua. Mereka berkolaborasi dengan berbagai pihak, mengembangkan diri potensi mereka untuk pengembangan SDM di Tanah Papua.

Pembina PMI meninjau setiap ruangan dan fasilitas, hingga ke lapangan, untuk memastikan setiap pekerjaan dilakukan dengan sempurna.

Berdasarkan hasil peninjauan tersebut, Made Kartikajaya mengusulkan perbaikan di beberapa titik untuk penyempurnaan gedung tersebut. Diantaranya lapangan olah raga hingga railing tangga.

Prinsipnya, BIN sudah siap menerima gedung PYCH. Tapi masih ada beberapa perbaikan. Jika semua perbaikan dan pekerjaan sudah selesai 100 persen, maka akan dilaksanakan serah terima dari Kementerian PUPR ke BIN.

Dalam pemeriksaan itu, Made Kartikajaya didampingi Kepala Biro Logistik BIN, Brigjen TNI Tony Kurniawan, Direktur Perencanaan dan Pengendalian Operasi Deputi IV Wagiyo Raharjo beserta jajarannya. Serta, Koordinator PMI Wilayah Papua, Neil Aiwoy dan Sekretarisnya, Vitha Faidiban.

PMI mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan Kepala BIN Jenderal Pol (Purn) Prof. Dr. Budi Gunawan atas pembangunan gedung PYCH tersebut.

“Saya mewakili PMI mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden Jokowi dan Kepala BIN, Pak Budi Gunawan, atas kebaikan dan cintanya untuk Tanah Papua, sehingga kami diberikan kesempatan menempati gedung ini, untuk bisa berinovasi, memberikan karya terbaik bagi Tanah Papua dan untuk Indonesia,” ujar Vitha di lokasi, di Kelurahan Wahno, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua.

Baca juga : Pembangunan Tempat Pertemuan di Kampung Ayapo Capai 80 Persen

Bangunan Bernuansa Adat

Gedung Papua Youth Creative Hub (PYCH)

Dibangun dengan indah dengan sentuhan adat, gedung PYCH memiliki fasilitas yang lengkap untuk menunjang minat, bakat, dan kreatifitas anak-anak muda di Tanah Papua.

Gedung ini memiliki fasilitas untuk mendukung pengembangan potensi anak-anak muda di Tanah Papua di berbagai bidang antara lain Memasak, Perhotelan, Riset, Teknologi, Kewirausahaan, Industri Kreatif, Digital, Pendidikan & Literasi, Kesehatan, Kecantikan, Budaya hingga Bahasa.

Bangunan ini terdiri dari gedung utama, gedung asrama, landskap, lapangan olahraga, bangunan utilitas, tempat parkir dan pos jaga. Rancangan arsitektur atap bangunan utama terinspirasi dari rumah adat masyarakat Jayapura dan Kota Wamena, yaitu atap Honai dan atap Kariwari.

Gedung ini dibangun di atas lahan seluas 15.000 meter persegi, luas bangunan utama PYCH adalah 3.520 meter persegi, dan bangunan penunjang seluas 1.812 meter persegi. Gedung ini memiliki tempat parkir yang mampu menampung 53 mobil, 154 motor dan background.

Gedung ini merupakan sarana pemerintah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat di Tanah Papua. Hal ini sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2020 tentang Percepatan Pembangunan Kesejahteraan di Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat.

Baca juga : Gedung Baru Kantor Gubernur dan MRP Diresmikan Akhir Tahun

Dapatkan informasi terupdate berita polpuler harian dari bangunpapua.com. Untuk kerjasama lainya bisa kontak email atau sosial media kami lainnya.

Exit mobile version